Buka Bersama Di Masjid Agung “Darul Falah” Pacitan
Semarak dibulan romadhan khususnya di masjid Agung Pacitan menjelang Maghrib, ratusan jama’ah berdatangan untuk menjalankan sholat berjamaah setelah berbuka bersama.
Datang dari lintas komunitas, pengunjung dari luar kota yang mampir, anak-anak, masyarakat sekitar dan umum. Budaya ini sudah berjalan beberapa tahun yang lalu dan stabil.
Selain itu berbagai hidangan untuk berbuka Puasa bagi siapapun yang hadir di Masjid berjama’ah sholat Mahgrib selalu tersedia dan tercukupi, mulai nasi, sayur, lauk pauk, jajan, aneka minuman dan lain-lain.
Buka bersama di Masjid Agung Darul Falah ternyata membawa nikmat. Ketika terlihat asyiknya pengunjung berbuka puasa dengan hati gembira maka munculah hikmah yang terpendam yaitu merdeka!
“Alangkah indahnya seandainya orang yang berpuasa itu bisa melaksanakan secara batin disamping dhohirnya, begitu juga yang melakukan sholat berjama’ah”
Lagi pula menghormati orang yang tidak puasa termasuk ibadah dan sebaliknya menghormati orang yang berpuasa, guna melatih keseimbangan antara hubungan sesama manusia, alam dan Kepada Sang Kholiq sehingga setidaknya terhindar dari sifat kesombongan.
Hati – hati “cara” menilai dan memandang seseorang, belum tentu orang yang kita anggap “buruk” itu jauh dari Allah, bahkan bisa sebaliknya justru lebih dekat.
Dan bagi yang memberikan makanan atau bentuk lainya kepada orang yang menjalankan ibadah puasa seperti di Masjid Agung “Darul Falah” Pacitan tentu berpotensi mendapatkan bimbingan dari Allah Swt terhindar dari sifat bakhil terhadap keluarga, saudara, tetangga atau dengan yang lainnya
Opinion / M. Mujahid.